Langsung ke konten utama

Pengenalan Jaringan dan Tool Jaringan Linux (part 1)

Penulis: mywisdom

Yup kembali lagi bersama saya kali ini daku membuat sedikit artikel tentang jaringan dan beberapa tool2 umum yg biasa kita pakai.
Maaf kali ini artikelnya agak ngacak dan gak terstruktur.

IP ADDRESS Versi 4
Tiap-tiap komputer yang terhubung ke jaringan internet akan memiliki ip address. Nah ip address ini adalah suatu sistem pengalamatan
tiap-tiap komputer di jaringan dengan suatu alamat yang unik (RFC 1166).Nah, ip address versi 4 ini terdiri dari 4 byte. misal: 192.168.0.1.
Nah untuk melihat ip address Anda di linux ketikan ini:

Code:
ifconfig

misal kita ingin melihat ip address pada interface eth0 ketikkan:
Code:
ifconfig -v -a eth0

Berikut ini contoh tampilan:
Code:
ifconfig -v -a eth0
eth0      Link encap:Ethernet  HWaddr 00:1D:72:20:E4:D5
          inet addr:118.136.188.151  Bcast:255.255.255.255  Mask:255.255.255.0
          UP BROADCAST NOTRAILERS RUNNING MULTICAST  MTU:1500  Metric:1
          RX packets:77440 errors:0 dropped:0 overruns:0 frame:0
          TX packets:78551 errors:0 dropped:0 overruns:0 carrier:0
          collisions:0 txqueuelen:1000
          RX bytes:67624055 (64.4 MiB)  TX bytes:9172063 (8.7 MiB)
          Interrupt:16

ok untuk melihat secara kesulurahan tiap interface di komputer:
Code:
ifconfig -a


Jadi ip addressnya adalah 118.136.188.151 (privat ip)

Nah ip address ini dibagi ke dalam kelas2 : kelas A,B dan C

- Kelas A
IP address kelas A terdiri dari 8 bit untuk network ID dan sisanya 24 bit digunakan untuk host ID, sehingga IP address kelas A digunakan untuk jaringan dengan jumlah host sangat besar. Pada bit pertama berikan angka 0 sampai dengan 127.

-Kelas B
IP address kelas B terdiri dari 16 bit untuk network ID dan sisanya 16 bit digunakan untuk host ID, sehingga IP address kelas B digunakan untuk jaringan dengan jumlah host tidak terlalu besar. Pada 2 bit pertama berikan angka 10 sehingga bit awal IP tersebut mulai dari 128 ? 191.

-Kelas C
IP address kelas C terdiri dari 24 bit untuk network ID dan sisanya 8 bit digunakan untuk host ID, sehingga IP address kelas C digunakan untuk jaringan untuk ukuran kecil. Kelas C biasanya digunakan untuk jaringan Local Area Network atau LAN. Pada 3 bit pertama berikan angka 110 sehingga bit awal IP tersebut mulai dari 192 ? 223.

IP Address Versi 6 (ipv6)
IP versi 6 ini muncul karena derasnya penggunaan ip versi 4 sehingga akhirnya para jago 2 internet memutuskan untuk membuat pengalamatan yg
lebih efisien sehingga muncul yg namanya ip versi 6 ini.
Berikut ini adalah contoh format alamat IPv6 :
21DA:00D3:0000:2F3B:02AA:00FF:FE28:9C5A
atau bisa juga desederhanakan menjadi: 21DA:D3:0:2F3B:2AA:FF:FE28:9C5A

Netmask
Netmask (subnetting) ini merupakan mask yang membagi alamat ip menjadi subnet subnet (menentukan range alamat ip ). Netmask ini terdiri dari 4 byte dengan
format mirip ip address versi 4. di mana tiap byte netmask yang dipisahkan titik, mewakili range dari ip address , misal:

jika netmask: 255.255.255.0 maka range ip addressnya ya semua alamat ip yang memiliki 3 byte pertama yg sama dg ip address dari mesin dengan netmask 255.255.255.0 ( 3 byte pertama netmask adalah 255.255.255 ).
Misal komputer dg alamat ip 192.168.1.10 maka rangenya 192.168.1.0-192.168.192.168.1.255

ping
Ping ini singkatan dari packet internet gropher. Ping ini biasa kita gunakan untuk mengecek suatu host apakah alive atau tidak. Misal:
Code:
ping 192.168.1.1

Maka akan dikirim paket icmp (internet control messaging protocol) ke 192.168.1.1 , misal ip 192.168.1.1 bersistem operasi linux, jika setting icmp echo requestnya on maka host tersebut akan mereply ke mesin kita.

Oya ping ini bisa juga digunakan untuk DOS dengan mengirimkan paket icmp ukuran besar, misal kita sbg root di linux, coba ketikkan ini:

Code:
ping 67.222.131.145 -fs 50000

ARP (Address Resolution Protocol)
ARP ini merupakan salah satu jenis protokol yang berfungsi untuk menemukan MAC Address dari mesin lain di jaringan yang ingin dikontak.
Informasi tentang MAC address akan disimpan dalam keping RAM (Random Access Memory) dan sifatnya temporer dengan umurnya yang hanya dua menit, namun dapat diperbarui. Ruang simpan dalam RAM ini disebut ARP (Address Resolution Protocol) cache. ARP akan selalu memeriksa ARP cache. Jika ARP berhasil menemukan nomor IP tetapi tidak menemukan MAC address pasangannya, maka ARP akan mengirim request ke jaringan.

Prinsip dari ARP adalah tidak boleh ada lebih dari satu nomor IP memakai satu MAC address yang sama. Jadi, kita tidak bisa menggunakan nomor IP yang sedang dipakai oleh komputer lain, dan tidak bisa menggunakan MAC address yang telah dipasangkan dengan IP lain.

Protokol ARP bersifat stateless, ia akan mengirim request MAC address dan mengirimkan pemberitahuan kepada komputer anggota jaringan jika terjadi ketidakberesan dalam pengalamatan, walaupun tidak ada komputer di jaringan yang memintanya. Protokol ARP juga bersifat non-routable, ia hanya bekerja pada satu segmen jaringan lokal.

Beberapa perintah manipulasi arp.
-Melihat cache arp, contoh:
Code:
arp -a
misal hasilnya:
fm-ip-118.136.188.1.fast.net.id (118.136.188.1) at 00:1B:8F:E9:6C:01 [ether] on eth0

di mana 00:1B:8F:E9:6C:01 merupakan mac address komputer kita.

contoh format mengeset arp suatu mesin:
Code:
arp -s host maccaddr

MACCHANGER (Pengubah Mac Address di Linux)
Macchanger ini merupakan aplikasi yang digunakan untuk merubah mac address mesin kita (linux), aplikasi ini dibuat oleh Alvaro (alvaro@gnu.org).

Untuk melihat list vendor yg ada :
Code:
macchanger -l

Selanjutnya untuk mengubah mac address :

Code:
macchanger --mac=XX:XX:XX:XX:XX:XX

di mana mac address dalam hexa misal: 00:1D:72:20:E4:D5

Untuk melihat mac address Anda saat ini untuk interface eth0-coba ketikkan
Code:
macchanger -s eth0

Gateway
Gateway adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan satu jaringan komputer dengan satu atau lebih jaringan komputer yang menggunakan protokol komunikasi yang berbeda sehingga informasi dari satu jaringan computer dapat diberikan kepada jaringan komputer lain yang protokolnya berbeda.

Ok berikut ini contoh kasus setting sebuah komputer dengan os linux sebagai gateway.
Sebelumnya silahkan su dulu sebagai root!!!
ketikkan perintah ini:
Code:
ifconfig eth0 down
ifconfig eth0 192.168.1.5 netmask 255.255.255.0 up
ifconfig eth0
route add default gw 192.168.1.1
echo nameserver 192.168.1.5 >> /etc/resolv.conf
echo nameserver 192.168.1.1 >> /etc/resolv.conf

setelah itu kita lakukan sedikit rule iptables di gateway kita, misal ketikkan perintah:

Code:
iptables -A INPUT -p TCP --dport 22 -j ACCEPT
iptables -A INPUT -p TCP --dport 80 -j ACCEPT
iptables -A INPUT -p TCP --dport 139 -j ACCEPT
iptables -A INPUT -p TCP --dport 21 -j ACCEPT

ya setelah itu rule utk ip forward via interface eth0:

Code:
iptables -A FORWARD -i eth0 -p ALL -s 192.168.1.6/24 -d 192.168.1.1 -j ACCEPT

selanjutnya kita lakukan permainan untuk sedikit mempercepat proses:
Code:
iptables -A INPUT -m state --state RELATED,ESTABLISHED -j ACCEPT
iptables -A FORWARD -m state --state RELATED,ESTABLISHED -j ACCEPT

final step kita set nat (network address translation):
Code:
iptables -t nat -A POSTROUTING -s 192.168.1.6/24 -j MASQUERADE

dan sebagai langkah terakhir kita aktifkan ip forward di mesin gateway kita:

Code:
echo 1 > /proc/sys/net/ipv4/ip_forward

Nah selanjutnya dari sisi klien misal menggunakan linux juga untuk menggunakan gateway tadi dengan perintah route:
Code:
route add default gw alamat_ip_gateway_ketik_di_sini eth0

atau bisa juga dengan perintah ip:
Code:
ip route add alamat_ip_gatway/range dev eth0

Tabel Routing dan HOP
Image has been scaled down 23% (990x584). Click this bar to view original image (1278x753). Click image to open in new window.


Satu Hop merupakan satu jalur lompatan antara suatu mesin dengan mesin lainya di jaringan misalnya : pc -> router = 1 hop di mana routing table
di mesin kita yang berguna untuk memberitahu router tentang hop berikutnya.
Untuk melihat routing table ketikkan:
Code:
route -v

Three Way Handsake
Ni dia mekanisme komunikasi tcp antar host. berikut ini untuk lebih jelasnya:

1. mesin klien mengirimkan paket tcp syn ke server
2. Lalu setelah si server menerima paket syn tersebut maka host b mengirimkan syn ack ke klien
3. Nah !!setelah si klien menerima syn ack dari server maka si klien kirim ack lagi ke server
4. Nah setelah itu si server akan menerima ack dari klien lalu koneksi tercipta (established)

Nah !!! pernah dengar syn attack untuk dos atau ddos? nah berikut ini adalah contoh cara melakukan syn attack, coba diketik:
Code:
hping2 -S 67.222.131.145  -p 80 -d 60000


Protokol gopher
Image has been scaled down 23% (990x584). Click this bar to view original image (1278x753). Click image to open in new window.


Gopher merupakan suatu protokol mirip http yang dulu sebelum ada http
sering digunakan di mana gopher ini default portnya adalah 70 (bisa juga diredirect ke port lain).
Untuk mengakses suatu server gopher Anda bisa menggunakan web browser Anda misal ketikkan alamat ini:
Code:
gopher://quux.org/

atau dengan telnet:
Code:
telnet quux.org 70
Trying 64.85.160.193...
Connected to quux.org.
Escape character is '^]'.

iWelcome to gopher at quux.org! fake    (NULL)  0
i       fake    (NULL)  0
iThis server has a lot of information of historic interest,     fake    (NULL)  0
ifunny, or just plain entertaining -- all presented in Gopher.  fake    (NULL)  0
iThere are many mirrors here of rare or valuable files with the fake    (NULL)  0
iaim to preserve them in case their host disappears.  PLEASE READ       fake    (NULL)  0
i"About This Server" FOR IMPORTANT NOTES AND LEGAL INFORMATION. fake    (NULL)  0
i       fake    (NULL)  0
0About This Server      /About This Server.txt  gopher.quux.org 70      +
1Archives       /Archives       gopher.quux.org 70      +
1Books  /Books  gopher.quux.org 70      +
1Communication  /Communication  gopher.quux.org 70      +
iThis directory contains the entire text of the book    fake    (NULL)  0
i"We the Media: Grassroots Journalism by the People, for the People"    fake    (NULL)  0
iby Dan Gillmor in various formats.     fake    (NULL)  0
i       fake    (NULL)  0
iFeel free to download and enjoy.       fake    (NULL)  0
1Computers      /Computers      gopher.quux.org 70      +
1Current Issues and Events (Updated Apr. 23, 2002)      /Current        gopher.quux.org 70      +
1Development Projects   /devel  gopher.quux.org 70      +
0Gopher's 10th Anniversary      /3.0.0.txt      gopher.quux.org 70
1Government, Politics, Law, and Conflict        /Government     gopher.quux.org 70      +
0How To Help    /How To Help.txt        gopher.quux.org 70      +
1Humor and Fun  /Humor and Fun  gopher.quux.org 70      +
1Index to Quux.Org      /Archives/index gopher.quux.org 70
1Internet       /Internet       gopher.quux.org 70      +
1Other Gopher Servers   /Software/Gopher/servers        gopher.quux.org 70
1People /People gopher.quux.org 70      +
1Reference      /Reference      gopher.quux.org 70      +
1Software and Downloads /Software       gopher.quux.org 70      +
1The Gopher Project     /Software/Gopher        gopher.quux.org 70
0What's New     /whatsnew.txt   gopher.quux.org 70      +
Connection closed by foreign host.



Beberapa Tool-Tool Menarik di Jaringan di Linux

1. netcat
netcat merupakan tool yang berguna untuk dan menerima dan mengirim data via protokol tcp/ip.
Contoh penggunaan netcat untuk melakukan bind ke suatu nomor port kemudian listen (misal port 3338):
Code:
nc -l -p 3338 -vvv

netcat juga bisa digunakan layaknya telnet untuk melakukan konek ke suatu nomor port di mesin lain yang terbuka misal mesin dengan
ip 192.168.1.1 dengan port 80 dalam kondisi listen

Code:
nc 192.168.1.1 80

2. telnet
Telnet merupakan tool yang berguna mengakses mesin lain di jaringan via nomor port yang sedang listen di mana nomor port default dari telnet daemon adalah 23, akses ke mesin lain tersebut selama ada routenya loh!!!
misal:
Code:
telnet alamat_ip/nama_host nomor_port
via telnet kita juga bisa digunakan untuk melakukan fetch terhadap suatu situs misal:
Code:
# telnet google.com 80
Trying 216.239.61.104...
Connected to google.com.
Escape character is '^]'.
GET / HTTP/1.1

Ok berikut ini contoh penggunaan telnet untuk mengakses suatu public access unix system di mana ip public dengan sistem free bsd dg telnet daemon running:


nah ini sdf.lonestar.org di sini tempat ane dulu sering nongkrong

Code:
bt lampp # telnet sdf.lonestar.org
Trying 192.94.73.1...
Connected to sdf.lonestar.org.
Escape character is '^]'.

sdf.lonestar.org (pts/25)
if new, login 'new' ..

login: mywisdom
Password:
[ 'mywisdom' is not set to expire ]

Please press your BACKSPACE key:
The Moon is Waxing Crescent (1% of Full)
                              .
                                  .
                                     .
                                       -.
                                         \
                                          \.
                                            \
                                             \
                                             |
                                              \  New Moon +
                                              |  1  0:52:06
                                              |  First Quarter -
                                              |  6 13:04:59
                                              /
                                             |
                                             /
                                            /
                                          /'
                                         /
                                       -'
                                     '
                                  '
                              '
[CONTINUE]

Type 'help' for Commands.
Type 'com' to chat with other users.
Type 'ttytter' to listen to Twitter Tweets anonymously.
Type 'mud' to play the SDFmud.

Did you know you can become a permanent LIFETIME member of SDF
by making a onetime donation of $36?  Type 'arpa' for more info!

sdf:/udd/m/mywisdom>

3. ftp (tool)
ftp merupakan tool dasar di linux untuk mentransfer file via protokol ftp (port 21 / tcp)
untuk memulai silahkan ketikkan:
Code:
ftp
Contoh penggunaan ftp untuk mengupload file:

bt ~ # ftp yoyoparty.com
Connected to yoyoparty.com.
220 (vsFTPd 2.0.5)
Name (yoyoparty.com:root): yoyoparty
331 Please specify the password.
Password:
230 Login successful.
Remote system type is UNIX.
Using binary mode to transfer files.
ftp> cd htmp
550 Failed to change directory.
ftp> cd html
250 Directory successfully changed.
ftp> cd upload
250 Directory successfully changed.
ftp> put gopher2.011.tar
local: gopher2.011.tar remote: gopher2.011.tar
200 PORT command successful. Consider using PASV.
150 Ok to send data.
226 File receive OK.
993280 bytes sent in 52 secs (19 Kbytes/sec)
ftp>



Ok sekian dulu akan saya lanjutkan di bagian ke dual


Co-Pas: http://devilzc0de.org

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kode-Kode Tersembunyi Pada Opera Mini

Ternyata opera mini yang kita kenal ini memiliki kode-kode rahasia. Mungkin tidak banyak yang mengetahui ini (mungkin lho). Untuk menggunakannya kita tinggal memasukan kode rahasia opera mini ke dalam url lalu klik Go to. Tanpa basa-basi langsung saja intip kode-kodenya. 1. about :config Disini kita bisa mengatur : * Large placeholder for images * Fit text to screen * Loading timeout * Site patches * Keep styling in RSS feeds * Show feedindex * Fold linklist * Phonenumber detection * Minimum phone number leght * Use bitmap fonts for complex script Setelah mengubah pengaturannya jangan lupa untuk menyimpannya (Save) 2. server:version Untuk melihat info: * Server status * Cookies and state * Serverside preferences * Client info * Request headers 3. opera:about Menampilkan informasi tentang opera mini, seperti pihak ketiga. 4. opera:blank Menampilkan layar kosong. 5. opera:cache Melihat semua cache pada opera mini. 6. server:reset Menghapus cache

Bocah-Bocah Yang Mendadak Terkenal di TV Karena Jago IT Ternyata "Berbohong"?

1. Pembuat salingsapa.com ( Muhammad Yahya Harlan ) Source Salingsapa.com Ralat karena pernyataan Yan Harlan (ayah Muhammad Yahya Harlan) “Memang itu dari CMS tertentu, tapi kita beli lisensinya. Dan dalam aturannya, kalau kita beli lisensinya kita diberi kebebasan untuk mencantumkan atau tidak,” pada Minggu malam 13 Februari 2011 Dalam aturan lisensi di JCow, saat ditelusuri detikINET , memang disebutkan bahwa kata-kata ‘ powered by JCow ‘ boleh dihilangkan bagi mereka yang membeli lisensi piranti lunak ini. Yan juga menambahkan, dengan dibelinya lisensi tersebut maka pembeli bebas mengkreasikan source tersebut. sumber : http://www.detikinet.com/read/2011/02/14/114531/1570726/398/hak-cipta-salingsapa-jadi-bahan-kontroversi/?i991102105 Maka tulisan saya di bawah ini jgn digubris, terimakasih Pertama saya salut dengan bocah ini, namun setelah saya lakukan view source terhadap web jejaring social miliknya itu, ternyata menggunakan engine jcow.net Pantas terasa aneh,  seo

Membuat Game Java Snake HQ Dengan Netbeans

Bagi anda yang suka java atau iseng-iseng ingin membuat game ini ada game sederhana yang patut anda coba. Oke, kita mulai. Pertama-tama, kita tentukan sampai mana target rancangan ini diselesaikan. Kebetulan karena ini iseng-iseng, saya cuma berniat sampai animasi sederhana dan deteksi tepi area agar kalau ular tersebut sampai di tepi, bisa tembus di sisi lain. Ini belum sampai deteksi dabrakan dengan dinding, makanan (apel), maupun tabrakan antara kepala dan badan ular tersebut. Karena itu, class utama yang kita butuhkan hanya 2, yaitu untuk panel utama game dan ular yang akan berjalan. Class tambahan lain, akan dibahas kemudian. Kita mulai dari class ular. Sementara ini, attribut yang kita butuhkan hanya koordinat ular, arah ular menghadap, dan panjang maksimal (bisa fleksibel nantinya). Sedangkan behaviour yang bisa dilakukan ular antara lain adalah mengubah arah menghadap, mengupdate koordinat seluruh anggota badan setiap berjalan, termasuk untuk tembus ke sisi lai